Spesifikasi Dan Harga Handphone ZTE Nubia Z5S mini

Tabloid Hape – ZTE bukanlah vendor baru dalam hal handphone, vendor ini sudah sejak lama lalu lalang di pasar handphone dengan memproduksi handphone-handphone andalan mereka, namun sayangnya produk dari ZTE ini masih sulit untuk ditemukan di indonesia, mungkin pangsa pasar indonesia tidak terlalu potensial untuk handset ZTE, namun beberapa waktu ini nama ZTE kembali muncul dengan handset terbaru mereka yaitu ZTE Nubia Z5S mini, meskipun handphone ini dirilis pada bulan november 2013 dan di lempar kepasaran pada bulan desember 2013 tetapi untuk pasar indonesia sendiri handphone ZTE Nubia Z5S mini ini masih baru beberapa bulan tersedia di indonesia, mungkin karena respon pasar indonesia yang sangat antusias dengan kemunculan ZTE Nubia Z5S mini, dan pihak ZTE pun akhirnya merilis handphone ini ke pasar indonesia, dan benar saja dalam hanya kurun waktu satu minggu handphone ZTE Nubia Z5S mini ludes terjual sebanyak 1000 unit.

ZTE Nubia Z5S mini sebenarnya adalah versi mini dari handphone ZTE Nubia Z5S, dengan spesifikasi ZTE Nubia Z5S mini yang tidak terlalu dipangkas ZTE mencoba untuk merangkul konsumen pasar dunia dengan handphonenya tersebut, alhasil handset berlabel mini milik ZTE ini sukses dipasaran dunia, Handphone yang mempunyai bentang layar sebesar 4.7 inci yang menggunakan Layar tipe IGZO ini mempunyai resolusi yang cukup tinggi dengan 720 x 1280 pixels dan ~312 ppi pixel density, jika dilihat dari spesifikasi layarnya maka ZTE Nubia Z5S mini ini layak diacungi jempol, dengan bentang layar hanya 4.7 inci namun mempunyai resolusi tinggi dan dibarengi dengan PPI density yang besar.

Harga ZTE Nubia Z5S mini Terbaru

 

 

 

 

 

 

Spesifikasi ZTE Nubia Z5S mini sendiri sudah mengusung jaringan 4G LTE namun itu terbatas dari pasar, karena pihak ZTE sendiri membuat handphone ini melihat dari kondisi pasar, dan sepertinya handphone ZTE Nubia Z5S mini yang beredar di indonesia tidak mengusung jaringan 4G LTE namun hanya sebatas 3G itu dikarenakan wilayah indonesia belum sepenuhnya tercover oleh jaringan 4G dan tentu saja hal ini menjadi suatu hal yang sangat disayangkan.

BACA JUGA:  30 Rekomendasi HP RAM 3GB Termurah, Harga 1 Jutaan Terbaik

Handphone berlabel mini milik ZTE ini juga garang disisi kamera, dengan menggunakan kamera belakang berkapasitas 13 MP ( 4128 x 3096 pixels ) dan dengan didukung oleh fitur canggih seperti autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama dan HDR membuat hasil jepretan kamera belakang ZTE Nubia Z5S mini sekelas dengan handphone premium lainnya yang beredar di pasar indonesia, apalagi dengan kapasitas kamera belakang dari ZTE Nubia Z5S mini mencapai 5 MP yang bisa digunakan untuk video call, hal ini tentu saja menjadi salah satu nilai lebih handphone mini ini, terlebih indonesia sekaraang sedang dilanda virus selfie.

Untuk prosesornya pihak ZTE mempercayakan chipset berjenis Qualcomm APQ8064 Snapdragon 600 Quad-core 1.7 GHz Krait 300 untuk menukangi handphone terbaru mereka, dengan balutan RAM sebesar 2 GB dan sistem operasi android jelly bean 4.2.2 membuat performa dari handphone milik ZTE tersebut terasa gahar.

Harga ZTE Nubia Z5S mini menurut data yang kami peroleh dibandrol sekitar Rp 3.999.999.00 per unit di indonesia, harga yang cukup mahal jika dilihat dari brand ZTE yang memang belum mempunyai nama di indonesia, namun jika kita melihat dari sisi spesifikasi dan kualitas handset yang ditawarkan maka harga sebesar 4 juta rupiah merupakan harga yang sangat wajar.

Harga ZTE Nubia Z5S mini Terbaru

Harga ZTE Nubia Z5S mini Terbaru

Spesifikasi ZTE Nubia Z5S mini

 

GENERAL
Dual Sim
No
Jaringan 2G
GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
Jaringan 3G
HSDPA
Jaringan 4G
LTE (market dependent)
DIMENSI
Lebar/Panjang
134.8 x 65.8 x 7.6 mm (5.31 x 2.59 x 0.30 in)
Berat
120 g (4.23 oz)
Layar
Tipe
IGZO capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran
720 x 1280 pixels, 4.7 inches (~312 ppi pixel density)
Fitur

AUDIO
Fitur
Vibration, Polyphonic(64), MP3 ringtones
3.5mm jack
Yes
MEMORY
Internal
16 GB, 2 GB RAM
Eksternal
microSD, up to 32 GB
DATA
GPRS
Yes
EDGE
Yes
Bluetooth
Yes v4.0, A2DP
WiFi
Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, DLNA, Wi-Fi hotspot
USB
Yes, microUSB v2.0
KAMERA
Belakang
13 MP, 4128 x 3096 pixels, autofocus, LED flash
Fitur
Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR
Depan
5 MP
Video
1080p@30fps
FITUR
OS
Android OS, v4.2.2 (Jelly Bean)
CPU
Quad-core 1.7 GHz Krait 300
Chipset
Qualcomm APQ8064 Snapdragon 600
GPU
Fitur Lainnya
– SNS integration
– Active noise cancellation with dedicated mic
– MP4/H.264/H.263 player
– MP3/WAV/eAAC+ player
– Google Search, Maps, Gmail
– YouTube, Google Talk
– Organizer
– Document viewer
– Photo viewer/editor
– Voice memo/dial
– Predictive text input
Baterai
Tipe
Li-Ion 2000 mAh battery
Kelebihan ZTE Nubia Z5S mini
  • Quad-core 1.7 GHz Krait 300 prosesor
  • RAM 2 GB
  • Support 4G (market dependent)
  • Kamera Belakang 13 MP
  • Kamera Depan 5 MP
  • Support Aplikasi BBM Untuk Android
BACA JUGA:  5 Rekomendasi HP Dual Kamera Belakang Terbaik
Kekurangan ZTE Nubia Z5S mini
  • Kami belum menemukan kekurangan pada handphone ini

 

Harga ZTE Nubia Z5S mini

Harga Baru : Rp 3.999.999.00
Harga Bekas : –
Per : 7 Agustus 2014